Minggu, 29 Mei 2011

Salah Kaprah Memahami SEO

0 Comment


Salah kaprah memahami SEO mungkin hal yang dapat dikatakan tidak wajar karena sedikit yang kita lakukan yakinlah terasa imbasnya hanya karena salah kaprah memahami SEO. belajar seo bukanlah semata-mata hanya menampilkan artikel mengenai SEO (search engine optimation) namun menurut saya lebih menitik beratkan kepada admin blog tersebut bahwa kegiatan dalam dunia bloggingnya sedang mempelajari apa itu SEO dan agar tidak salah kaprah dalam memahami SEO.
Pada artikel terdahulu saya pernah memaparkan mengenai White Hat S-E-O danBlack Hat S-E-O yang semuanya merupakan teknik SEO yang lumrah digunakan sesuai dengan keyakinan masing-masing, tetapi disarankan agar menggunakan teknik White Hat SEO.

Banyak yang salah kaprah dalam pemikiran mengenai SEO atau search engine optimization. Apa kelirunya?

Kalau saya perhatikan ada beberapa. Antara lain seperti memandang SEOsebagai sesuatu yang gratis. Perkataan kalau SEO itu gratis yang kemudian membuat tertarik banyak orang. Padahal sebenarnya SEO itu tidak gratis!

Pasti ada biaya yang anda keluarkan ketika menjalankan SEO. Minimal biaya yang tak terlihat namun sangat berharga yaitu waktu anda. Sebab menjalankan SEO itu tidak cukup dalam satu dua hari. Tapi harus dilakukan secara konsisten, terus-menerus, dan perlu fokus.

Kalau anda berhenti melakukan SEO, sementara situs atau blog lain yang berkompetisi dengan anda dalam memperebutkan keyword masih menjalankan SEO, kira-kira bagaimana hasilnya?

Gampang ditebak, posisi situs web anda mungkin tergeser dan digantikan dengan web lain itu.

Kekeliruan lainnya adalah memandang SEO sebagai satu-satunya cara menjaring trafik. Tidak sedikit yang mendewa-dewakannya. Padahal SEO itu cuma satu “pintu” saja, dan masih banyak “pintu-pintu” lain untuk mendatangkan traffik ke tempat anda.

Ada misalnya list building, community building, dan masih banyak lagi cara lainnya. Semua “pintu” itu juga sangat mengagumkan untuk mendatangkan traffik laksana air bah ke situs web anda.

SEO itu hanya cara atau metode, dan bukan hasil.

Kekeliruan yang terparah adalah kalau menginginkan hasil SEO dapat dinikmati secara instan. Padahal seperti saya katakan tadi, menjalankan SEO itu perlu proses; membutuhkan konsistensi, kesabaran, dan fokus. Hasil SEO tidak dapat dirasakan dalam semalam.

Dan masih ada satu lagi. Tapi bukan kekeliruan kalau yang ini, mungkin karena lebih terfokus pada mesin pencari saja. Yaitu sering kali artikel yang mengedepankan SEO menjadi kurang sedap dibaca. Mungkin karena lebih mengedepankan agar dibaca search engine, malah jadinya mengabaikan pembaca.
Kalau anda memang serius ingin menggunakan SEO sebagai salah satu cara promosi bisnis internet anda, yang perlu anda perhatikan adalah:
  1. Tetapkan tujuan secara jelas. Apa tujuan anda melakukan SEO? Meningkatkan traffik, menaikkan penjualan, atau apapun tujuannya yang penting harus jelas. Tujuan yang jelas mempermudah anda juga dalam melakukan pengukuran keberhasilan SEO anda.
  2. Buat perencanaan untuk menjalankan SEO dalam waktu yang cukup panjang. Tidak cukup hanya dalam satu dua bulan. Minimal anda butuh perencanaan SEO sampai empat bulan mendatang. Sebab, apa yang anda rencanakan dari awal, sedikit banyak akan berpengaruh terhadap hasil yang akan anda dapatkan nanti. Rencanakan mulai dari tahap pembangunan webnya, kata-kata kunci yang diinginkan, SEO on page off pagenya, dan tahapan yang akan dijalankan.
  3. Jangan harap hasil instan. Sekalipun mungkin anda bisa cepat melejitkan posisi blog anda hanya dalam beberapa hari, tapi jangan minta hasil instan. Misalnya anda harap penjualannya bisa langsung melesat. Karena soal penjualan itu tidak cuma tergantung pada SEO, tapi juga pada marketing bisnis anda. Menjalankan SEO itu pun memerlukan kesabaran dan konsistensi.
  4. Jangan abaikan pengunjung. Bagaimanapun, menurut saya yang paling penting adalah pengunjung. Jadi, kalau pun kemudian anda menjalankan SEO, jangan sampai pengunjung anda terabaikan karena tulisan anda lebih berbicara pada search engine dari pada pengunjung anda.
Sekali lagi, seperti kata “tidak ada makan siang gratis”, SEO juga tidak gratis. Selalu ada biaya yang keluar ketika anda menjalankan SEO. Minimal anda harus mengeluarkan tenaga dan menyisihkan waktu yang lumayan.

Biaya lainnya, bisa juga seperti misalnya dengan membeli link kalau memang anda butuhkan. Kalau di luar negeri, banyak yang menjual link dengan harga lumayan. Yang beli juga tidak kalah banyaknya.

Artikel Salah Kaprah Memahami SEO pasti memiliki kekurangan, untuk itu mohon kritisasinya dalam menanggapi artikel ini dengan mengajukannya dalam komentar.

------Semoga Bermanfaat------

Leave a Reply

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Label

About Love (21) AC MILAN (3) Android (3) Anti Virus (2) Apps (2) Blackberry (2) Celebrity (1) Compare (2) Computer (21) Dewasa (1) Fashion (2) Funny (3) Gadget (7) Games (3) Hardware (7) Humor (6) Info (46) IOS (2) Motivasi (10) News (80) People (7) Preview (1) Review (3) Robot (1) Science (1) Software (6) Tablet (1) Technology (9) Tips And Tricks (5) Tips Ryo (43) Wanita (10)