Techno Again - Google Translate mengumumkan bahwa ada sekitar 200 juta pengguna yang telah menikmati layanan terjemahan besutan Google sampai hari ini. Aplikasi dari Google ini mengungkapkan bahwa para pengguna menikmati layanan ini dan menggunakan aplikasi ini hampir setiap hari.
Insinyur Google Translate, Franz Och, dalam sebuah posting blog mengungkapkan “Per hari kami menerjemahkan kira-kira sebanyak teks yang Anda temukan dalam satu juta buku.”
Aplikasi besutan Google ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2006 dengan bahasa Inggris, Arab dan China.
Och yang bergabung di Google pada tahun 2003 ini mengatakan bahwa mayoritas pengguna Google Translate mengakses layanan tersebut saat bepergian. Menurut statistik Google, lalu lintas mobile telah mengalami peningkatan sebanyak empat kali lipat dalam beberapa tahun terakhir dan 92 persen traffic datang dari luar Amerika Serikat.
Google hingga saat ini telah menambahkan lebih banyak bahasa yang dapat diterjemahkan. Layanan ini telah menerjemahkan kalimat dalam waktu kurang dari satu detik dan bekerja dalam 64 bahasa yang berbeda, termasuk ke bahasa Islandia, Swahili, Basque, Azerbaijan, dan Welsh.
“Apa yang dihasilkan penerjemah profesional di dunia dalam setahun, sistem penerjemah kami melakukannya dalam satu hari,” kata Ouch. Saat ini Google Translate telah tersedia di berbagai tempat, seperti texting pada ponsel dan kolom keterangan pada YouTube.
“Kami membayangkan masa depan di mana semua orang dapat mengkonsumsi dan berbagi informasi, tidak peduli dalam bahasa apa dan muncul di mana,” ungkap Och.